Senin, 02 Mei 2016

Keunikan Pasir Pantai Tangsi Lombok Yang Patut Diacungi Jempol

Pantai Tangsi ini sekarang terkenal dan populer dengan sebutan nama Pantai Pink Lombok. Pantai Pink ini sering di sebut dengan nama demikian, karena pasir pantai putih disini tercampur dengan serpihan dan butiran terumbu karang yang terkena ombak ke pesisir pantai yang berwarna merah muda dan menjadikan pasir pantai disini berwarna pink eksotis.

Keindahan Perbukitan Pantai Tangsi Lombok

Di Pantai Tangsi sangat banyak bukit – bukit yang menajulang tinggi dan indah di pandang mata. Bukit – bukit ini banyak sengaja di naiki oleh wisatawan, karena mereka ingin melihat keindahan pemandangan alam Pantai Tangsi dari ketinggian, ternyata WOW, Pantai ini memang memiliki alam yang sangat indah dipandang dari ketinggian. Anda bisa memanfaatkan kamare Anda, untuk mencari sisi terbaik dari pantai ini untuk melakukan foto – foto atau berselfie ria bersama keluarga atau sahabat Anda, yang Anda ajak mengunjungi Pantai Tangsi Lombok.

Bukan hanya keindahan pemandangan alamnya saja yang bisa Anda lihat dan nikmati disana, melainkan Anda bisa melihat langsung peninggalan – peninggalan jepang yang masih ada di Pantai Tangsi atau Pantai Pink Lombok ini. mulai dari Goa hingga meriamnya. Anda juga bisa mencoba langsung memasuki goa tersebut, peninggalan goa ini di gunakan tentara jepang sebagai tempat persembunyian jika ada musuh yang datang, lalu menyerang dari dalam goa. Sedangkan untuk melihat dan menyaksikan langsung peninggalan meriam, Anda harus mencapai Tanjung Ringgit Lombok yang bisa Anda tempuh selama kurang lebih 5 menit dari Pantai Pink Lombok. Di Tanjung Ringgit ini Anda bisa melihat meriam yang digunakan oleh tentara jepang untuk mengintai dan menembak musuh yang datang dari kejauhan. Sekarang yakin Anda tidak mau berkunjung ke pantai Pink Lombok ?.

Anda Wajib Untuk Mengunjungi Pantai Tangsi Lombok



Dengan keindahan alamnya yang mempesona dan keunikan warna pasirnya yang eksotis, menjadikan Anda pastinya ingin mengunjungi Pantai Tangsi Lombok ini kan ? Ayoo ajak keluarga, teman, pasangan atau sahabat Anda sekarang juga dan bersiap – siaplah untuk wisata Lombok yang patut Anda acungi jempol.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar